Pemprov. Kalteng Adakan Safari Ramadan 1443 H di Masjid AlMujahidin Bukit Rawi Pulang Pisau

Pulang Pisau - Pemprov. Kalteng mengadakan safari Ramadan 1443 H di Masjid AlMujahidin Desa Bukit Rawi, Kecamatan Kahayan Tengah, Kabupaten Pulang Pisau, Kamis (14/4/2022) sore. Sebanyak 50 orang masyarakat setempat menghadiri acara safari Ramadan ini.
Kepala Biro Administrasi Pembangunan Prov. Kalteng H M Istani saat membacakan sambutan Gubernur menyampaikan bahwa pandemi Covid-19 belum berakhir sehingga kita senantiasa harus menjaga protokol kesehatan. “Kita juga harus menjaga kerukunan antar sesama warga dan antar sesama umat beragama,” katanya.
Baca juga : Plh Asisten Pemkesra Maskur Hadiri Pembukaan Program Pendidikan Antikorupsi Tematik Bagi ASN dan Masyarakat Prov. Kalteng(Baca Juga : Satgas Covid-19 Prov. Kalteng Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Beberapa Tempat)

Acara safari Ramadan juga diisi dengan tausiyah yang disampaikan oleh Ust Muhamaad Zuhri. Pada kesempatan itu juga dilakukan penyerahan secara simbolis bantuan dari Gubernur Kalteng perlengkapan salat berupa sarung kepada pengurus Masjid AlMujahidin, yang nantinya akan dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan.
Turut hadir Kadisperkimtan Prov. Kalteng Erlin Hardi, perwakilan Dinas Perkebunan Prov. Kalteng Agung Catur Prabowo, perwakilan Biro Pembangunan Norhani, Kepala UPT KPH Kahayan Hilir Unit XXXI Dishut Prov. Kalteng Joko Listyanto, serta pengurus RKM Masjid AlMujahidin Akbar, Edy, dan Yusuf. (Rkh/Foto: Tim Safari Ramadan)
Sumber : MMC Kalteng, Layanan E-Government Diskominfo Prov. Kalteng